Rekomendasi SSD Gaming Tercepat Dan Murah

www.MerakitPC.com - Solit State Driver atau yang lebih dikenal sebagai SSD adalah komponen komputer yang berfungsi sebagai penyimpanan. Penggunaan SSD sangat direkomendasikan untuk mempercepat booting sistem pada komputer. Kalian pasti sudah pernah mendengar HDD dan SSD. HDD dan SSD memiliki perbedaan yang jelas di bagian kecepatannya. Bagi yang belum tau perbedaannya bisa baca di artikel berikut ini : Perbedaan HDD dan SSD : Mana yang lebih baik ? .

SSD biasanya menggunakan memori flash sehingga sangat cocok digunakan untuk kebutuhan Gaming. Di artikel ini saya akan memberikan rekomendasi SSD yang dipakai untuk kebutuhan Gaming kalian. Berikut ini Rekomendasi SSD Murah dan Cepat Untuk Gaming.


1. WD_BLACK SN750
WD_BLACK SN750 - www.merakitpc.com
SSD yang berasal dari produsen Western Digital ini memiliki kapasitas penyimpanan beragam mulai dari 250GB hingga 2TB. SSD WD_BLACK SN750 memiliki performa yang sangat bagus untuk mendukung kecepatan komputer gaming kalian.
Kecepatan Proses Read/Write:
*.2TB
Up to 3,400 MB/s Read
Up to 2,900 MB/s Write

*.1TB
Up to 3,470 MB/s Read
Up to 3,000 MB/s Write

*.500GB
Up to 3,470 MB/s Read
Up to 2,600 MB/s Write

*. 250GB
Up to 3,100 MB/s Read

Dengan kombinasi in-house memory dan Toshiba memory, SSD secara agresif ingin mengalahkan teknologi Samsung di bagian penyimpanan SSD.
Harga SSD WD_BLACK SN750 :
- Kapasitas 250GB harganya sekitar Rp. 771.000 hingga Rp. 920.000
- Kapasitas 500GB harganya sekitar Rp. 1.259.000
- Kapasitas 1TB harganya sekitar Rp. 2.649.00 hingga Rp. 2.850.000

2. SAMSUNG EVO 970

SSD yang diproduksi oleh Samsung Electronics ini termasuk ke dalam SSD yang paling diminati para pengguna komputer. Teknologi dan performanya yang bagus cocok untuk mendukung kecepatan komputer gaming kalian. Kapasitas SSD ini beragam mulai dari 250GB hingga 1TB.
Tapi di artikel ini saya hanya akan merekomendasikan SSDnya yang 500GB saja. Karena menurut saya harga yang 250GB dan 1TB terbilang cukup mahal dibandingkan SSD pesaingnya.

Kecepatan Proses Write/Read :
- Up to 3,2Mb/s Write
- Up to 3,5Mb/s Read
SSD Samsung Evo 970 500GB diproduksi dengan baik, memiliki spesifikasi yang cerdas dan harganya yang terbilang cukup murah.

Harga SAMSUNG EVO 970 500GB :
SSD ini dibanderol sekitar Rp. 1.205.883 hingga Rp. 1.390.000

3. ADDLINK S70

SSD ADDLINK S70 terkenal dengan daya tahan yang luar bisa dan performanya yang sangat bagus. Di artikel ini saya juga hanya akan merekomendasikan yang berkapasitas 512GB saja. Karena SSD ADDLINK S70 512GB lebih cocok untuk kalian yang memiliki budget yang sedikit dan menginginkan performa yang kuar biasa. SSD ini identik dengan Seagate Firecuda namun harga SSD ADDLINK S70 memiliki harga yang lebih murah. SSD SATA memiliki harga yang serupa dengan SSD ini namun kinerja SSD ini lebih baik.
Kecepatan proses Write/Read :
- Up to 2,0 Mb/s Write
- Up to 3,4 Mb/s Read
Harga SSD ADDLINK S70 :
SSD ini dibanderol sekitar Rp. 1.161.000 hingga Rp. 1.450.000

Saran
Bila hanya memiliki budget sekitar harga SSD di atas kalian bisa memilih diantara ketiga SSD tersebut. Namun bila kalian memiliki budget yang lebih saya menyarankan untuk mencari sumber lain yang merekomendasikan SSD. Berusahalah untuk lebih menghemat biaya karena bisa saja kalian akan "Mengupgrade" PC kalian sewaktu-waktu.

Semoga artikel ini bisa membantu kalian dalam memilih SSD yang cocok. Sekian dan terima kasih.

Posting Komentar